Ecourse Validasi dan Verifikasi Metode Berdasarkan ISO 17025:2017

(26 ulasan pelanggan)

Rp750.000

Ecourse ini merupakan recorded event yang telah diadakan pada tanggal 19 Maret 2022. Info lain silakan lihat deskripsi.

Deskripsi

Apakah ecourse validasi dan verifikasi metode ini penting? Anda yang bekerja di laboratorium hampir setiap hari pasti berurusan dengan metode pengujian atau kalibrasi. Berkaitan dengan metode dan pengembangannya, Anda juga seharusnya kenal dengan istilah validasi dan verifikasi metode.

Namun apakah Anda sudah benar-benar paham bagaimana prinsip dan teknik yang sesuai untuk melakukan kegiatan ini? Sebentar, apakah Anda sudah dapat dengan baik menentukan seperti apa validasi dan seperti apa itu verifikasi?

Di dalam pelatihan ini Anda akan mendapatkan insight terbaru terkait dengan validasi dan verifikasi metode. Sesuai dengan ISO 17025:2017 yang menjadi persyaratan akreditasi KAN.

Dengan mengikuti ecourse validasi dan verifikasi metode ini, dan setelah menyelesaikan sejumlah kuis, Anda juga akan mendapatkan sertifikat sebagai bukti bahwa Anda sudah selesai mengikuti pelatihan ini dengan baik. Anda juga berkesempatan untuk berkonsultasi dengan ahli laboratorium yang menjadi narasumber.

Pelajari dan Selesaikan Ecourse Ini Kapanpun Anda Inginkan

Ecourse ini merupakan recorded event yang telah diadakan pada tanggal 19 Maret 2022. Dengan membeli ecourse ini Anda akan mendapatkan akses kepada sistem LMS kami.

Ecourse bisa Anda akses dan selesaikan kapanpun sesuka Anda. Materi video di dalam ecourse ini pun bisa Anda putar ulang tanpa batas. Bahkan ketika tiba-tiba ada keperluan mendadak yang perlu Anda selesaikan, Anda tinggal menekan tombol pause dan lanjutkan sesuka Anda. Apalagi yang lebih nyaman dibandingkan fleksibilitas?

Bagaimana jika Anda ingin berdiskusi? Jangan khawatir, Anda masih bisa berdiskusi dan bertanya di dalam ecourse ini dengan fitur QnA.

Setelah Anda membeli ecourse ini maka Anda akan mendapatkan akses pelatihan ini di halaman dashboard LMS.

Yang Akan Anda Pelajari di Ecourse Ini

Berikut ini overview terkait dengan apa saja subtopik yang akan Anda pelajari di ecourse Validasi dan Verifikasi Metode ini:

  • Pendahuluan pelatihan
  • Pengertian terkait dengan validasi dan verifikasi metode
  • Konfirmasi identitas
  • Linearitas
  • Working Range
  • LOD dan LOQ
  • Presisi dan akurasi
  • Robustness
  • Estimasi ketidakpastian

26 ulasan untuk Ecourse Validasi dan Verifikasi Metode Berdasarkan ISO 17025:2017

  1. M. Rega Dianta Mahendra

    E-course Validasi dan Verifikasi Metode yg diadakan oleh ahlilab benar benar sangat bermanfaat, membuka mindset dan pemahaman secara general ttg validasi dam verifikasi dalam lab, selain itu ahlilab juga menghadirkan pemateri yg sangat kompeten dibidangnya. Saya sangat menanti kegiatan e-course ahli lab berikutnya, apalagi bila ada bahasan yg lebih spesifik sehingga yg saya harapkan bisa terbentuk forum diskusi seputar teknis dilab yg lebih dalam lagi dgn pakar pakar dibidangnya. Terimakasih ahli lab😁

  2. Nurhasanah Syaifani (pemilik terverifikasi)

    sudah baik💪🏻

  3. Fadjar Riyadi (pemilik terverifikasi)

    Secara menyeluruh, sudah sangat baik penyajian materi, penyampaian materi, serta sesi tanya jawabnya

  4. Zuhra Ul walihah

    Pemaparan materinya baik dan penjelasannya bisa di pahami. Waktunya terlalu lama

  5. Mukti Wilopo (pemilik terverifikasi)

    Ada contoh perhitungan, Contoh perhitungan kurang banyak dan bervariasi

  6. Herdiana Sst (pemilik terverifikasi)

    Materinya baik..perlu diulang ulang biar lebih paham, Segi waktu,, hari sbtu jam libur,,kurang bisa fokus kalo sedang dirumah

  7. Dewi Yuliyanti (pemilik terverifikasi)

    Secara keseluruhan sudah baik

  8. Deden HP

    Penjelasan sudah baik, memudahkan peserta untuk memahami. Koneksi internet dan audio tadi cukup terhambat. Juga absen bentuk screenshot foto hanya 1 sesi, seharusnya sesi 2 setelah jam istirahat juga dilakukan.

  9. DIAN PRASETYO (pemilik terverifikasi)

    sudah baik

  10. yenni putri sari

    waktu nya sudah baik

  11. Arief Setiawan (pemilik terverifikasi)

    cukup baik, konfirmasi pendaftaran perlu diperbaiki

  12. Sutarto (pemilik terverifikasi)

    Materi bagus, perlu diperbaiki contoh praktik nya biar lebih mudah memahami

  13. Muhammad Nur Ichwan

    Sistem penjelasan diselingi tanya jawab sudah sangat baik. Isi materi akan lebih baik jika dicantumkan lebih banyak referensi.

  14. Melta Tri Wesah

    Ecourse ini sdh baik

  15. Saroful Anam (pemilik terverifikasi)

    narasumber yang sangat informatif dalam menyampaikan materi

  16. Dina Rusdiana (pemilik terverifikasi)

    Suasana webinar masih kaku baiknya MC lebih membawa suasana webinar lebih baik lagi. Tapi materi kali ini sangat bagus… Mas Afif keren… Gak pelit kasih materi

  17. Yogo Prasetyo (pemilik terverifikasi)

    Sudah baik. Waktunya jangan terlalu lama😀, mngkn dipersingkat

  18. Neki Anggraini

    Terlalu terburu buru. Waktu jangan d hari lubur

  19. Adya Faurina (pemilik terverifikasi)

    sesi tanya jawab setiab bab sudah baik. kurang detail dalam menjelaskan perhitungan

  20. Eko Suwanda (pemilik terverifikasi)

  21. Erlina Liastuti

    Diskusi secara langsung sudah baik. waktu nya kurang lama untuk materi yang berbobot

  22. Purniyati Maklim S (pemilik terverifikasi)

    penyampaian yang bagus.. lebih banyak menampilkan contoh-contoh. materi sebaiknya dishare di awal dan dapat record nya

  23. Merry Kurniya Ningsih (pemilik terverifikasi)

    Materiny luar biasa bagus, saran : adakan kembali event serupa tapi lebih di khususkan kepada laboratorium kesehatan, lebih baik jika ditambah sertifikat ber skp khususnya patelki. Penulisan materi, sistematika dlm menjawab pertanyaan dan kualitas audio bisa ditingkatkan

  24. Intan Popilia (pemilik terverifikasi)

    Materinya baik. Waktu pelaksanaan bisa diperbaiki

  25. galih ingkang rahayu (pemilik terverifikasi)

    Tema materi yang disampaikan dan waktu pelaksanaan ecourse sudah baik. Sesi tanya jawab yang perlu dikaji ulang

  26. Moch Zaenal Arifin (pemilik terverifikasi)

Tambahkan ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2 × 3 =