Deskripsi
Uji Banding dan Uji Profisiensi merupakan dua metode yang digunakan untuk mengevaluasi kinerja laboratorium dalam melakukan pengujian atau pengukuran tertentu. Keduanya memiliki tujuan yang sama, yaitu memastikan keandalan dan ketelitian hasil pengujian, tetapi memiliki perbedaan dalam pelaksanaannya.
Melalui uji banding, laboratorium dapat membandingkan hasilnya dengan laboratorium lain, sehingga dapat mendeteksi dan memperbaiki kelemahan dalam metode atau peralatan. Selanjutnya, uji profisiensi membantu laboratorium mengukur kemampuannya dalam menguji sampel dengan nilai referensi yang telah ditentukan. Akibatnya, hasil yang baik dalam uji ini meningkatkan kepercayaan pelanggan serta mendukung akreditasi laboratorium, seperti ISO/IEC 17025:2017. Sebaliknya, jika menemukan ketidaksesuaian, laboratorium dapat segera mengambil langkah perbaikan agar tetap menjaga kualitas pengujian. Dengan demikian, mengikuti uji banding serta uji profisiensi secara rutin tidak hanya menunjukkan kompetensi laboratorium, tetapi juga berkontribusi dalam peningkatan standar kualitas di industri pengujian.
Materi yang akan dibahas pada Online Course ini yaitu:
- Pengantar Uji Banding dan Uji Profisiensi
- Perencanaan dan Persiapan Uji Profisiensi
- Persiapan dan Penanganan Objek Uji Profisiensi
- Uji Homogenitas dan Stabilitas
- Analisa Data dan Evaluasi Hasil Uji Profisiensi
- Pelaporan Hasil Uji Banding dan Uji Profisiensi
- Studi Kasus
Online Course dipandu oleh pakar laboratorium yang akan berbagi pengetahuan dan pengalaman mereka, dan menjawab pertanyaan dengan tepat. Daftar sekarang untuk diskusi langsung dengan #ahlinya.
Waktu dan Teknis Pelaksanaan Online Course Uji Banding dan Uji Profisiensi
Online Course ini akan berlangsung secara live online dengan waktu dan teknis sebagai berikut:
- Hari dan tanggal: Minggu, 16 Maret 2025
- Waktu: 08.30-11.30 WIB (GMT+7)
- Narasumber: Siti Sulastri Rangkuty (Quality and Compliance at Intertek)
- Lokasi: Live menggunakan aplikasi Zoom Meeting
- Biaya: Pre Sale (10 – 14 Maret 2025) 85.000, Normal Price 120.000
- Link akses: akan kami kirimkan menggunakan email pada H-1 (oleh karena itu harap gunakan email yang aktif Anda gunakan saat registrasi).
- Konfirmasi pembayaran hanya melalui halaman web.
Note:
Registrasi di sistem ini untuk satu per satu peserta, tidak bisa kolektif.
- Registrasi kolektif bisa admin bantu, dengan minimal jumlah peserta berbayar 5 orang. Silakan chat admin untuk hal ini.
- Event hanya terselenggara menggunakan Zoom Meeting dengan kapasitas terbatas untuk menjamin kondusifitas acara yang akan berlangsung.
Indah Murtikarini, S.Si. –
Mantap banyak dikasih contoh-contoh
Mivtahul dina, S.TP (pemilik terverifikasi) –
Pelatihan nya menarik dan mudah dipahami. Terimakasih
Muthiah Khairunnisa –
Sangat informatif sekali
Herolina Panggabean,ST (pemilik terverifikasi) –
Memuaskan
Puspa Almas Rahina –
Keep up the good work
Reihan Arre Ananda –
Memberikan banyak ilmu baru tentang uji banding dan uji profisiensi
Ichsanudin Ramdani,S.S.t.Pi –
Ok
Ir. SIDDIQ WAHYU PAMUNGKAS, ST., MT. –
Sangat bermanfaat
IWAN MARYANTO, S.ST.Pi –
Pelatihannya Baik
Selvya Mulyani –
Sangat bermanfaat
Teja Wahyu Ilham –
“Kesan:
Mengikuti pelatihan online ini merupakan pengalaman yang sangat bermanfaat. Materi yang disampaikan sangat informatif, jelas, dan relevan dengan kebutuhan saya. Meskipun dilakukan secara daring, metode penyampaian tetap interaktif dan menarik. Instruktur memberikan penjelasan yang mudah dipahami serta aktif dalam menjawab pertanyaan peserta. Selain itu, fleksibilitas waktu dalam mengikuti sesi pelatihan menjadi salah satu keunggulan utama yang membuat proses belajar menjadi lebih nyaman dan efektif.
Pesan:
Saya mengucapkan terima kasih kepada penyelenggara dan instruktur yang telah menyusun pelatihan ini dengan sangat baik. Semoga ke depannya pelatihan seperti ini bisa terus dikembangkan dengan materi yang lebih mendalam dan sesi praktik yang lebih banyak. Saya juga berharap adanya pelatihan lanjutan agar peserta dapat semakin meningkatkan pemahaman dan keterampilan mereka. Pelatihan ini sangat direkomendasikan bagi siapa saja yang ingin belajar dengan cara yang fleksibel namun tetap berkualitas.”
AFDARASUL –
Sangat puas dengan isi materinya dan pemaparannya
Tri Dianpalupidewi, S.T., M.T. (pemilik terverifikasi) –
sangat menarik dan bermanfaat, sayang waktunya sepertinya kurang lama.
Petrus Winarto –
materinya cukup lengkap dan detail, penyampaianya juga baik. rumitnya ketika mengolah data statistik
Indra Maulana –
Baik
Nika Nur Safitri, S.Si. –
Materi yg diberikan sangat bermanfaat
Mulyadi Caniago ST –
Cukup memuaskan
Pande Putu Indira Prima Dewi, A.md., S.Si. –
Materi yang diberikan lengkap dan traineer menjawab pertanyaan dengan jelas